Madrasah Aliyah dan Madrasah Tsanawiyah Raudhatun Najah Kota Langsa melaksanakan Ujian Madrasah semester ganjil untuk Tahun Pelajaran 2022/2023. Ujian Madrasah ini dilaksanakan mulai tanggal 5 hingga 11 Desember 2022 yang diikuti oleh seluruh santri Madrasah Aliyah dan Madrasah Tsanawiyah Raudhatun Najah.
Ujian Semester ganjil merupakan salah satu bentuk evaluasi yang dilakukan oleh satuan pendidikan dengan tujuan untuk mengetahui daya serap peserta didik pada semua kompetensi dasar yang telah dijalani selama enam bulan (satu semester). Ujian Madrasah semester ganjil untuk Tahun Pelajaran 2023/2023 dilaksanakan dengan tatap muka di dalam kelas. Pantauan pelaksanaan ujian semester ganjil di beberapa kelas, peserta didik terlihat serius dan disiplin dalam mengerjakan soal-soal ujian.
Aris Munandar, S. Pd. selaku wakil kepala madrasah bidang kurikulum yang juga ketua pelaksana ujian semester ganjil kali ini menyatakan bahwa “ujian telah berjalan baik dan sesuai dengan prosedur yang diberlakukan dalam ujian semester terutama dalam hal ketuntasan belajar, setiap peserta didik harus mencapai nilai KKM. Hal ini sangat penting diperhatikan oleh peserta didik karena nilai semester ganjil tidak boleh ada yang tidak tuntas “, tuturnya. Aris Munandar menambahkan bahwa “Ujian kali ini diikuti oleh seluruh peserta didik, baik ditingkat Madrasah Aliyah dan Madrasah Tsanawiyah Raudhatun Najah”.
Sementara hasil penilaian ujian semeter ganjil dihitung bersama dengan nilai ulangan harian dan tugas untuk menentukan nilai kognitif, sedangkan nilai afektif dan psikomotor menggunakan kriteria tersendiri “, tambah Aris Munandar, S. Pd.
Selama pelaksanaannya pihak Madrasah Raudhatun Najah memberikan fasilitas yang memadai untuk kelancaran dari kegiatan Ujian Madrasah. Kepala Madrasah Tsanawiyah Raudhatun Najah Tgk. H. Ridhwan Gapi, S. Ag berpesan “Dalam pelaksanaan Ujian Madrasah ini diharapkan para peserta didik mendapatkan hasil yang baik sesuai dengan apa yang diharapkan. Dan perlu disadari pula bahwa prestasi memang penting namun kejujuran lebih diutamakan. Semoga para peserta didik Madrasah Aliyah dan Madrasah Tsanawiyah Raudhatun Najah menyadari hal tersebut sehingga mereka merasa puas dan bangga atas hasil yang diperolehnya” tuturnya.
Tinggalkan Komentar