Info Sekolah
Kamis, 05 Des 2024
  • Website Resmi Pesantren Raudhatun Najah Ayo, Ngaji dan Sekolah di Pesantren Raudhatun Najah
  • Website Resmi Pesantren Raudhatun Najah Ayo, Ngaji dan Sekolah di Pesantren Raudhatun Najah
21 November 2022

Aba Nisam mengisi pengajian bagi santri Pesantren Raudhatun Najah

Sen, 21 November 2022 Dibaca 15x Pesantren

Dr. Tgk. H. Helmi Imran, MA yang sering di sapa dengan Aba Nisam, mengisi pengajian di Pesantren Raudhatun Najah Kota Langsa, pengajian ini merupakan acara rutinitas pesantren Rauhdatun Najah dalam menghadirkan para Ulama Aceh untuk memberi motivasi dan nasihat kepada santri dan alumni. Kegiatan tersebut diikuti oleh santri, alumni, para guru, wali santri, dan masyarakat umum, Selasa (23/08/2022).

Dalam pengajian tersebut Aba Nisam, memaparkan “Harapan saya kepada para santri, baik yang masih mukim maupun yang sudah aktif di luar, harus memiliki target dalam hidup, harus memiliki cita-cita yang wajib diraih. Sehingga dengan target dan cita-cita tersebut bisa dilakukan dengan sungguh-sungguh dan benar benar berusaha sebaik mungkin,” harapnya.

Aba Nisam yang merupakan guru senior Pesantren MUDI Mesjid Raya Samalanga dan Anggota Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh serta Wakil Rektor IAIA Al-Aziziyah ini berpesan, agar terus belajar dengan sungguh-sungguh dan jangan sampai melukai hati orang tua dan para guru. “Jangan lupa untuk terus berusaha membahagiakan ayah, ibu dan guru kalian. Bikin mereka bahagia, bikin mereka senang agar mereka bangga kepada kalian. Sehingga nantinya kalian mendapatkan keberkahan dunia dan akhirat,” lanjutnya.

Selain itu, Aba Nisam menganjurkan agar menekuni bidang ilmu yang menjadi bakat dalam dirinya masing-masing. Hal demikian perlu dilakukan agar nantinya bisa menjadi sebuah keahlian. “Bakat kalian apa, bidang ilmu yang kalian suka itu apa, pelajari dengan tekun dan sungguh-sungguh, Nak. Sehingga pada nantinya, bidang ilmu yang kalian suka menjadi keahlian tersendiri”. ungkapnya.

Menurutnya, dengan menekuni dan mendalami bidang ilmu yang disukai akan terasa ringan untuk dikerjakan, sehingga dengan demikian dapat menumbuhkan semangat tersendiri saat melakukannya. “Man jadda wa jadda, siapa yang sungguh-sungguh pasti akan berhasil. Terus berusaha dan berdoa. Semoga semua hadirin baik dari para alumni, wali murid, simpatisan, dan masyarakat umum diberi keberkahan dan kemudahan dalam menggapai hajatnya,” pungkasnya.